Selasa, 11 Oktober 2022

Ciblon Manjah di Wisata Air Pesona Garda Kabupaten Semarang

Ciblon Manjah di Wisata Air Pesona Garda Kabupaten Semarang

 

Halo, kapan terakhir main air bersama teman-teman tercinta? Waktu kecil atau barusan saja bareng bocil? Ciblon bahasa Jawa dari mainan air ini sekarang dapat menjadi pilihan untuk wisata kekinian lho.

wisata, pesona garda, wisata kabupaten searang
Destinasi Wisata Pesona Garda Kabupaten Semarang


Lhah, tempatnya dimana dong? Tentu saja tak perlu khawatir lagi. Ada loh tempat main air kekinian Deswita atau Desa Wisata Pesona Garda Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Indonesia.

 

Yuk, Mengenal Lebih Jauh Pesona Garda

Ceritanya nih kelanjutan dari main ke destinasi wisata Watu Gajah Park yang aku posting kapan hari tuh. Bersama Dinas Pariwisata Kabupaten Semarang melakukan famtrip bareng blogger, vlogger dan Genpi pada 26 September 2022.

Nah, ada beberapa objek wisata yang didatangi, yaitu:

·         Watu Gajah Park

·         Pesona Garda

·         Bukit Cinta Rawa Pening

·         Muncul Water Park

Sekarang giliran aku mau pengupas tuntas Pesona Garda yang keren ini. Yuk, langsung cuss mengenal lebih jauh tentang Deswita Pesona Garda.

wisata, pesona garda, wisata kabupaten searang
Pak Kadus sharing berbagai hal tentang Pesona Garda


1. Bertema Main Air

Sebagai wisata yang jarang ada karena mengusung tema permainan air nan seru dan mendebarkan jiwa, Pesona Garda mampu menarik perhatian wisatawan. Begitu pula dakuw yang baru pertama kali ke sini, yang kepo dengan ciblon manjah alias main air.

2. Berada di Dusun Dawung, Desa Candirejo

Pesona Garda bertempat di Dusun Dawung, Desa Candirejo, Kecamatan Pringapus, Kabupaten Semarang. Saat ke sana, kami disambut penuh hangat oleh warga dan Pak Kepala dusun, Bapak Zamroni bersama tim.

Sambil menikmati camilan yang disediakan, Pak Kadus bercerita tentang Pesona Garda. Apa yang dimiliki daerahnya ingin dimaksimalkan potensinya. Ketemulah dengan ciblonan, atau main air.

3. Launching 8 Agustus 2020

Launching resmi per dari 8 Agustus 2020 dengan berbagai kisah perjuangan yang bikin takjub. Gimana tidak, awal mula memulai, Pak Kadus yang juga sebagai pengelola Deswita mengungkapkan banyak badai datang menghadang.

4. Jembatan Sempat Hanyut

Mulai dari pembuatan destinasi dengan swadaya masyarakat dan bergotong royong. Merapikan sekitar sungai dengan menata bebatuan dan lain sebagainya. Eh hujan deras melanda sehingga jembatan hanyut, pasir halus di pinggiran sungai juga ludes tanpa bekas.

5. Optimalkan Media Sosial

Untuk memaksimalkan potensi yang ada, Deswita ini juga memaksimalkan media sosialnya. Jika kamu kepo, bisa kok pantengan Instagramnya @pesonagarda. Terdapat berbagai info yang bakal kamu dapetin di sana.

6. Jam Operasional

Nah, buat kamu yang juga penasaran ingin main air, jam operasional adalah:

Senin sampai Jum’at tiap pukul 9 pagi hingga 5 sore.

Sabtu dan Minggu mulai pukul 8 pagi hingga 5 sore.

7. Harga Tiket Masuk

Sangat terjangkau, hanya 5000 rupiah saja per orang.

Meskipun begitu, semuanya menjadi penyemangat untuk bangkit lagi. Hal yang tak mudah tapi berhasil dilalui, salut banget! Sekarang ini, tiap akhir minggu pengunjung mencapai 1500 orang yang datang. Uwuwuw,  keren banget!

 

Ada Apa Sih di Pesona Garda?

Nggak tanggung-tanggung! Semuanya paket lengkap tersedia dalam waisata air nan penuh petualangan ini. Cek ricek yuk…

1. Arung Jeram

Sejujurnya, akutu paling takut mainan air loh, secara nggak bisa berenang. Namun, di Pesona Garda akhirnya terbantahkan dengan sendirinya. Konon kata Mbak Arinda, Mbak Hany, Mbak Wati dan Mbak Dini Ve temanku blogger itu kurang lebih gini:

            “Ya rugilah mbak, sudah bawa ganti nggak basah-basahan ciblonan…”

Auooo, sungguh hatiku tergugah sekaligus mlipir malu dan langsung semangat pertama kali iyes buat turun ke air alias ber-arung jeram. Pakai pelampung dan alat lain siyap gaspol ciblon manjah di kali.

wisata, pesona garda, wisata kabupaten searang
Mari kita ciblon manjah arung jeram di Pesona Garda


Tahukah kamu, untuk arung jeram ini dengan jarak 5 km hanya dengan biaya yang terjangkau yaitu 520 ribu saja. Sudah dapat makan, snack, air minum dan perlengkapan memadai untuk berpetualang. Tentunya dengan pemandu yang selalu siap sedia di lapangan.

Dan ternyata serunya nggak ketulungan!

2. Ciblon Manjah Pakai Ban alias River Tubing

Sesi kedua aku juga tertarik ikutan tubing, lagi-lagi karena Mbak Arinda yang ngomporin karena akutu takut kecemplung. Yaelah, namanya juga ciblon, masak takut nyemplung. Eh kecemplung lho, bukan nyemplung!

            “Insya Allah amanlah mbak, kan pake pelampung,” begitu katanya sambil terkikik geli melihat mukaku seserius itu saking khawatirnya!

Ya udahlah, aku pun ikutan berempat ber tubing ria bareng Mbak Dini Ve, Mbak Hany dan Mbak Arinda. Dan jebulnya nggak sengeri yang kukira. Adanya seru, menyenangkan dan basah jaya, mantap banget.

wisata, pesona garda, wisata kabupaten searang
River tubing dulu


Saat itu arus tidak terlalu deras jadi amanlah buat aku yang takut sama air. Selain itu ada pemandu yang siap sedia membantu saat beraktivitas seru di air. Jadi nyaman banget rasanya.

3. Banyak Gazebo Buat Santai

Pernah ngerasain nggak kalau berwisata, mau duduk santai saja nggak ada tempat nyaman? Nah, di Pesona Garda itu bukan masalah, karena banyak terdapat gazebo mungil dan jadi tempat nongkrong santai bersama circle kamu, keren kan?

4. Jembatan Goyang Kece Badai

Untuk menyeberang sungai terdapat jembatan keren yang bisa goyang-goyang loh. Jembatan yang awalnya hanyut karena terbuat seadanya sekarang sudah bagus lagi dan kokoh. 

wisata, pesona garda, wisata kabupaten searang
Jembatannya kece badai kan?


Bisa menikmati keindahannya dan dijadikan tempat foto yang kece badai khatulistiwa.

5. Spot Foto Keren

Bagi kamu yang suka foto selfie atau rame-rame, ada beberapa spopt foto kekinian yang bagus  banget. Dengan background sungai atau jembatan, semua bisa jadi sisi yang bagus untuk berfoto.

Nah, selain itu kalau mau bebersih diri sehabis ciblon manjah main air, dapat menggunakan toilet atau kamar mandi. Area parkir memadai dengan kebersihan yang terjaga dengan baik.





Pokoknya jika ke sini kamu bakalan kerasan sekrasan-krasannya. Udara sejuk, alami pol polan deh.

 

Mau Main Air, ke Pesona Garda Yuk

Yaiyalah, jika masih bingung mau kemana saat libur atau weken, langsung aja agendakan waktumu ke Deswita Pesona Garda di Kabupaten Semarang ini. Sekalian bikin healing kekinian, swear deh, bikin pikiran adem banget, plong banget!

wisata, pesona garda, wisata kabupaten searang


Selain ciblon manjah main air, kamu bakalan dapet momen spesial yang tak mudah kamu dapetin di tempat lain. Gaspol dolan sana ya…

 

Desa Wisata Pesona Garda

Dusun Dawung, Desa Candirejo, Kec. Pringapus, Kab. Semarang.

CP 0878 3270 5454

www.pesonagarda.com

Instagram: @pesonagarda

 

Baca Juga:

Wisata I'mpelgading Homeland Bandungan, Kabupaten Semarang

Ayunan Langit Gumuk Reco Sepakung, Kabupaten Semarang

Eksotisnya Desa Menari, Kabupaten Semarang

 

0 komentar:

Posting Komentar